SUKABUMI, INFODESAKU – Pemerintah Desa Bojonggaling mulai merealisasikan anggaran Dana Desa (DD)/ APBDes Tahap I tahun anggaran 2019 untuk pembangunan Pengaspalan jalan lingkungan di wilayah Kampung Cibodas, RT 09/03, Desa Bojonggaling, Kecamatan Bojong Genteng, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
“Tahap pertama APBDes Bojonggaling dengan kisaran 20% terbagi dalam tiga kegiatan, yaitu dua pembangunan jalan Hotmik, satu jalan setapak.” Kata kepala Desa Bojonggaling Dodih Wahyudi kepada Infodesaku.co.id. Rabu, (20/03/19) Siang.
Dirinya mengaku, Pengaspalan jalan penghubung antara Desa Bojonggaling dan Desa Bojonggenteng itu dengan anggaran sebesar Rp 58.220.000,-, volume Panjang 350 M × Lebar 2,5 M.
“Pekerjaan ini mudah-mudahan bisa selesai dalam jangka waktu 5 hari kerja, atau lambatnya seminggu,” Harapannya
Menurut Dodih, pengaspalan ini dikerjakan oleh tim pelaksana kegiatan (TPK) sesuai aturan perundang undangan desa dan Alhamdulillah masyarakat sekitar kampung Cibodas sangat antusias, baik dari suwadaya, materi, dan tenaganya.
“Saya berpesan, khususnya kepada masyarakat agar bisa merawat, dan memperhatikan kaitan dengan perawatan nya, Karna jalan sebagus mungkin bila mana tidak terawat jangankan sebulan dua minggu saja bisa rusak kembali.” Jelasnya.
Laporan : Ilham