SUKABUMI, INFODESAKU – Pemerintah Kabupaten Sukabumi Kecamatan Nagrak Desa Nagrak Utara menggelar kegiatan Bimbingan dan Pelatihan Teknis Karang Taruna dan Tanggap Bencana, Bertempat di Desa Nagrak Utara, Jalan raya Nagrak Sukabumi.
Menurut informasi yang di dapat infodesaku.co.id yang menjadi peserta dalam kegiatan tersebut berjumlah 125 orang yang terdiri dari Anggota karang Taruna dan Anggota reaksi cepat tanggap bencana se desa Nagrak Utara, dengan Narasumber dari BPBD Kabupaten Sukabumi, Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi, TKSK, Staff Kecamatan Nagrak, Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Nagrak Utara. Kamis (20/12).
Kepala Desa Nagrak Utara, Basrah Ramdansyah. SE, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan Realisasi dari Anggaran DD Tahap III Tahun Anggaran 2018 di Bidang Pemberdayaan dengan maksud untuk memberikan ilmu terkait dengan ketanggapbencanaan bagi karang Taruna dan reaksi cepat tanggap bencana desa sebagai garda terdepan di desa sendiri.
“Selain tujuan tersebut, kegiatan ini juga dimaksud untuk meningkatkan kepedulian pemuda terhadap lingkungan serta mengajak pemuda memanfaatkan alam untuk kesejahteraan tanpa harus merusak ekosistem, dan pelatihan ini untuk memberikan keterampilan agar bisa mengerti, sehinga saat musibah terjadi, setidaknya bisa memberikan pertolongan pertama kepada warga korban secara profesional.” tutupnya.
Laporan : Dev